Renungan Mazmur 37:9 Kejahatan Dilenyapkan
Ayat Alkitab Mazmur 37:9
Judul Renungan; Kejahatan Dilenyapkan
Mazmur 37:9 (BIMK) Sebab orang yang berbuat jahat akan dilenyapkan, tetapi yang berharap kepada Tuhan akan mewarisi tanah itu. 9 (TB) Sebab orang-orang yang berbuat jahat akan dilenyapkan, tetapi orang-orang yang menanti-nantikan Tuhan akan mewarisi negeri.
Di dalam Kristus kita memperoleh kekayaan yang bukan lagi berdasarkan definisi dunia, melainkan berdasarkan hubungan kasih dari Allah terhadap manusia. Kasih yang dinyatakan melalui kehidupan Yesus, kematian Yesus dan kebangkitan Yesus. Hal yang sangat penting juga untuk Anda dan saya renungkan, bahwa Yesus menyertai kita, melalui Pribadi Roh Kudus. Inilah yang kita dapatkan, kasih karunia yang benar-benar memuaskan yang diinginkan jiwa kita, di dalam kebenaran yang Allah.
Kejahatan pada akhirnya akan benar-benar hilang, kejahatan di dalam diri kita akan hilang, oleh karena kesempurnaan yang kebenaran Yesus diberikan kepada kita, saat kita percaya. Kejahatan inilah yang membawa manusia pada penderitaan, membawa manusia pada rasa frustasi dan keinginan untuk menguasai dunia ini. Harapan terbaik yang dapat Anda dan saya harapkan, merupakan lenyapnya kejahatan, hadirnya kasih di dalam diri kita dan kasih karunia yang dapat memuaskan jiwa setiap orang.
Semua harapan akan lenyapnya kejahatan, hidupnya kasih di dalam diri hanya diperoleh di dalam Kristus. Kehidupan Yesus, telah dengan sempurna, berkuasa membebaskan kita dari kejahatan, merubah hati kita, melenyapkan kejahatan di dalam diri dan menghidupkan kita kembali setelah kita dimatikan di dalam kematian Yesus. Kehidupan yang baru di dalam Yesus, membawa kita pada pengertian yang benar, untuk membenci dosa, membenci kejahatan dan bertobat setiap hari.
Setiap kita, ketika melihat kejahatan yang nyata di dalam diri sendiri, baiklah kita bertobat, matilah kejahatan itu. Dengan cara melita kepada salib Kristus, Yesus yang telah disalibkan, ditimpakan kepada-Nya kejahatan kita sehingga kita ada dalam kebenaran kasih karunia-Nya. Inilah yang membebaskan, ketika kita menyadari arti dari kasih Kristus, arti dari salib Kristus, pada saat-saat paling gelap. Kita mendapatkan damai sejahtera yang melimpah karena Yesus ada bersama-sama dengan kita.
Di dalam kasih Yesus, ketika Injil meresap di dalam setiap akal pikiran kita, ketika kita sadar bahwa kita orang berdosa yang memang layak binasa. Kita hidup dalam pengharapan akan jaminan pengampunan yang Kristus dapat berikan, kita hidup dalam pengharapan yang Yesus berikan, bahwa dunia di mana kita berada saat ini, bukanlah tempat kita bahwa kehidupan yang dapat benar-benar dinikmati, di dunia yang akan datang. Tanpa dosa, tanpa kejahatan, yang ada hanyalah kemuliaan Allah dan orang-orang yang telah sempurna penuh kasih, kasih Allah ada di dalam hati mereka semua.
Mazmur membawa kita pada pengharapan akan warisan kekal yang benar-benar kita inginkan. Warisan kekal yang memberikan gairah untuk hidup, untuk menjangkau setiap sudut negeri bagi Injil Yesus Kristus. Untuk membawa orang-orang pada pengharapan kekal yang ada di dalam Injil, untuk kehidupan yang benar-benar berharga bernilai kekal di dalam Injil Kristus.
"Kejahatan pasti akan lenyap, kasih Yesus semakin nyata. Inilah harapan kita orang-orang percaya, kita hidup oleh iman, iman kepada Kristus yang disalibkan dan telah bangkit."
Janganlah kita hidup dalam dosa, dalam kejahatan, marilah bersama-sama dengan kasih Kristus kita terus bertumbuh ke arah Yesus, berakar kuat dalam Dia. Untuk selalu menaruh hidup kita ke dalam tangan-Nya, bahwa kehidupan yang sekarang bukan lagi tentang saya, melainkan tentang Yesus saja, Yesus yang memberikan hidup dan membangkitkan kita kematian dosa, melepaskan kita dari murka kekal Allah. Merupakan Inti dari cerita Alkitab kita, cerita indah yang memberikan hidup, harapan dan warisan kekal yang memberikan hidup. Terpujilah Allah sampai selama-lamanya. Amin.
Posting Komentar untuk "Renungan Mazmur 37:9 Kejahatan Dilenyapkan"
Silahkan Berkomentar