Seri Pendalaman Alkitab Artikel 5 Katekismus Modern
Artikel 5
Melanjutkan pendalaman kita Kolose, pada artikel yang ke 5 ini, kita belajar bahwa pusat dari pemberitaan adalah Kristus, di mana Dialah sumber nasehati. Dialah yang menjadi kuasa dan kekuatan untuk kita dapat menjalani kehidupan ini, untuk kita dapat terus hidup dalam kasih sejati yang memberikan kekuatan dan kesegaran dan sukacita bagi jiwa.
Saya berdoa, kiranya melalui pendalaman Alkitab ini, Anda dapat benar-benar melihat betapa berharnya Kristus bagi kehidupan Anda.
Pelayanan dan penderitaan PaulusKolose 1:24-29
24 Sekarang aku bersukacita bahwa aku boleh menderita karena kamu, dan menggenapkan dalam dagingku apa yang kurang pada penderitaan Kristus, untuk tubuh-Nya, yaitu jemaat.
25 Aku telah menjadi pelayan jemaat itu sesuai dengan tugas yang dipercayakan Allah kepadaku untuk meneruskan firman-Nya dengan sepenuhnya kepada kamu,
26 yaitu rahasia yang tersembunyi dari abad ke abad dan dari turunan ke turunan, tetapi yang sekarang dinyatakan kepada orang-orang kudus-Nya.
27 Kepada mereka Allah mau memberitahukan, betapa kaya dan mulianya rahasia itu di antara bangsa-bangsa lain, yaitu: Kristus ada di tengah-tengah kamu, Kristus yang adalah pengharapan akan kemuliaan!
28 Dialah yang kami beritakan, apabila tiap-tiap orang kami nasihati dan tiap-tiap orang kami ajari dalam segala hikmat, untuk memimpin tiap-tiap orang kepada kesempurnaan dalam Kristus.
29 Itulah yang kuusahakan dan kupergumulkan dengan segala tenaga sesuai dengan kuasa-Nya, yang bekerja dengan kuat di dalam aku.
Pertanyaan Pendalaman dan Jawaban Perenungan
1. Mengapa Paulus bersukacita?
Jawab; Kita hidup di dunia yang mengajarkan kita, alasan dari bersukacita adalah kehidupan yang kaya raya. Lalu di mimbar-mimbar gereja, kita diajarkan untuk bersukacita, hanya ketika kita disembuhkan dari sakit penyakit, kita menjadi sukses, kita mendapatkan apa yang kita inginkan. Melalui tulisan Pualus kepada jemaat di Kolose, kita belajar apa yang membuat Paulus bersukacita, adalah Kristus, Ia melakukan kehendak Kristus, dengan ditimpakan kepada-Nya, penderitaan yang sama seperti Yesus rasakan. Di dalam daging-Nya, ia menerima penderitaan, Paulus dihancurkan dan benar-benar menderita (2 Korintus 11:23-33).
Sukacita Paulus, ia dapatkan di dalam Yesus, keadaan yang menyelimuti dirinya, bahkan rasa sakit yang sangat nyata karena Injil bagi jemaat Kolose, membawa dirinya untuk bersukacita di dalam kasih karunia Yesus Kristus. Inilah yang seharusnya ada di dalam diri kita, bahwa kepuasan kita adalah Yesus, bahwa hidup kita sekarang adalah milik-Nya dan untuk Dialah hidup kita dan bersukacita di dalam Dia. bahwa kita dipanggil untuk menderita dengan hati yang penuh sukacita, oleh karena Kristus kekasih kita.
Kolose 1:24 BIMK Sekarang saya senang menderita untuk kepentinganmu. Sebab dengan penderitaan jasmani saya, saya melengkapi apa yang masih harus diderita oleh Kristus untuk jemaat-Nya, yaitu tubuh-Nya.
2. Apa yang Paulus lakukan dan dapat kita teladani sebagai orang percaya?
Jawab; Paulus memberitakan firman Tuhan, kepada jemaat Kolose dan ini sesuai dengan panggilan yang dipercayakan kepadanya. Sekarang bagi Anda dan saya, kita semua orang-orang yang berbeda, unik dan diciptakan oleh Seseorang yang sangat jenius, Seorang seniman yang hebat dan berkuasa. Kita diciptakan untuk Dia dengan tugas yang berbeda-beda di dunia, sesuai dengan kehendak-Nya. Namun untuk melakukan pekerjaan baik, yang disediakan Tuhan bagi kita. Paulus menangkap panggilan-Nya.
Sekarang bagaimana dengan kita, adakah kita menginginkan kehendak Allah, adakah kita menginginkan kasih Allah benar-benar nyata bagi kehidupan kita. Adakah kasih karunia benar-benar kita nikmati sehingga kita menyerahkan keseluruhan hidup kita bagi TUHAN. Untuk melakukan apa yang menjadi tugas kita. Saya sangat berharap, Anda hari ini, melalui pendalaman kita saat ini, berdoa untuk meminta kehendak Allah, untuk melihat diri Anda di mana Anda akan meneruskan kehidupan bagi kemuliaan Allah saja.
Sebab, kita diciptakan dan hidup dalam kehidupan yang baru dalam Yesus Kristus, tidak sedang hidup untuk diri sendiri. Jadi marilah kita, serius untuk ini, untuk melihat apa yang Allah ingin kita kerjakan. Dan kiranya Roh Kudus yang memampukan kita untuk melaksanakan kehendak Allah di dalam dunia sekarang, sesuai dengan konteks kehidupan kita masing-masing.
Kolose 1:25 BIMK Allah menyuruh saya menjadi pelayan jemaat-Nya untuk kepentinganmu. Saya harus menyampaikan berita dari Allah, seluruhnya
3. Apa isi dari firman yang Paulus sampaikan?
Jawab; Ini adalah rahasia Allah yang tersembunyi, ini adalah tentang Injil Yesus Kristus, di mana pada akhirnya Yesuslah pusat dari dunia ini, dari karya keselamatan yang menjadikan kita anak-anak Allah. Kita yang percaya kepada Yesus, di bukakan banyak hal lain, yang indah tentang Allah, tentang karunia-Nya, kebaikan-Nya, kasih-Nya dan kemurahan hati-Nya yang memberikan pengampunan kepada kita yang adalah pendosa yang mati, binasa dan tidak layak untuk hidup. Namun karena rahasia itu telah dinyatakan dan kita dapat mengerti, maka sekarang kita hidup, bukan hanya hidup ini adalah kehidupan yang ada di dalam Yesus.
Kolose 1:26 BIMK yaitu berita yang selama berabad-abad yang lalu dirahasiakan oleh Allah kepada semua orang, tetapi sekarang dinyatakan kepada umat-Nya.
4. Siapakah rahasia yang telah diberitakan itu?
Jawab; Yesus Kristus, adalah rahasia yang telah diberitakan, ini adalah kabar yang sangat berharga. Dialah pusat dari Injil, dari semua cerita Alkitab, tentang Dia yang memberikan keselamatan dengan membiarkan tubuh-Nya dihancurkan, tubuh-Nya ditimpakan semua murka, semua dosa, semua kengerian dari api neraka.
Semua kematian karena dosa ditimpakan ke dalam tubuh Kristus dan karena Dialah bagi kita yang percaya dalam nama-Nya, percaya bahwa keselamatan hanya di dalam Dia dan kehidupan baru di dalam Dia dan untuk Dialah kita hidup yang penuh kemuliaan di dalam kasih karunia Tuhan.
Kolose 1:27 BIMK Kepada umat-Nya itu Allah mau menyatakan betapa baiknya dan agungnya rahasia-Nya itu untuk seluruh umat manusia. Rahasia itu ialah: Kristus ada dalam dirimu, yang berarti kalian akan turut menikmati kebesaran Allah.
5. Bagaimana seharusnya kita menasehati, sama seperti Paulus?
Jawab; Inilah panggilan kita, untuk selalu membicarakan Kristus, sama seperti Paulus yang memiliki hati terpusat pada Yesus, Dialah yang diberitakan. Kita yang adalah pelayan Tuhan, kita dipanggil untuk memberitakan Yesus, untuk membawa orang-orang kepada Yesus, untuk menasehati orang-orang untuk selalu datang kepada Yesus, untuk memperlihatkan kemuliaan Yesus melalui kehidupan kita.
Kita dipanggil untuk membawa orang-orang pada kemuliaan dan keindahan Yesus, pada kasih karunia yang nyata berasal dari diri-Nya. Untuk memberikan gambaran yang nyata akan salib, akan Yesus yang disalib dan telah bangkit. Dialah sumber pengharapan yang terus dan harus diberitakan.
Kolose 1:28 BIMK Kristus itulah yang kami beritakan kepada setiap orang. Kami mengingatkan dan mengajar mereka semuanya dengan segala kebijaksanaan. Tujuan kami ialah supaya setiap orang dapat dibawa kepada Allah, sebagai orang yang dewasa dalam hal-hal rohani, karena sudah bersatu dengan Kristus.
6. Bagaimana kita dapat bekerja Kristus dan itu tidak sia-sia?
Yesus disalibkan, untuk membawa manusia kepada diri-Nya, kepada kasih karunia-Nya. Karena Paulus ada di dalam kasih Yesus, maka Ia memiliki keyakinan untuk bekerja keras memberitakan kasih karunia Yesus Kristus. Setiap jiwa, sangatlah berharga, setiap orang berharga di mata Kristus, sebab merekalah Yesus merelakan diri-Nya untuk ditimpakan murka kekal dari Allah Bapa.
Inilah yang seharusnya kita sadari sebagai panggilan kita, di mana pun kita bekerja. Bahwa kita dipanggil untuk bekerja keras, membawa jiwa-jiwa kepada Yesus, untuk bekerja keras, menjadi seseorang yang membawakan Injil kepada orang-orang yang kita kenal. Untuk bekerja keras hidup kudus, mematikan dosa sehingga di dalam kita bekerja kuasa yang penuh, untuk membawakan Injil kepada banyak orang, sehingga kemuliaan Yesus dapat terlihat secara jelas melalui kehidupan kita. Inilah pekerjaan kita, yang benar-benar tidak sia-sia.
Kolose 1:29 BIMK Untuk mencapai hal itu saya bekerja keras. Saya berjuang dengan seluruh tenaga yang diberikan Kristus kepada saya dan yang bekerja dalam diri saya dengan penuh kuasa.
Posting Komentar untuk "Seri Pendalaman Alkitab Artikel 5 Katekismus Modern"
Silahkan Berkomentar