Renungan Mazmur 119:7 Memuji TUHAN Karena Taat KepadaNYA
Ayat Alkitab Mazmur 119:7
Judul Renungan; Memuji TUHAN Karena Taat KepadaNYA
Mazmur 119:7 (BIMK) Bila aku mempelajari keputusan-Mu yang adil, aku memuji Engkau dengan setulus hati.
Jalan hidup dan kebenaran adalah pencarian terdalam semua umat manusia, jiwa kita bisa juga dikenal dengan hati nurani kita. Sedang mencari kesegaran dan ketenangan yang memuaskan, tetapi ketika dosa yang telah menjadi penguasa manusia, ada di dalam kita dan memperbudak kita sehingga kita binasa dalam semua kesenangan fana dunia. Maka jiwa ini lahir dalam kematian dan selamanya mati hingga masuk dalam kebinasaan kekal.
Mungkin Anda sekarang bertanya, renungan macam apa ini? "Pada awal bacaan sudah menghakimi dengan menyatakan bahwa jiwa manusia mati.” Saya tidak tahu apa yang Anda pikirkan, tetapi saya tahu bahwa pikiran dan hati saya juga menolak apa yang saya tulis di atas. Sangatlah penting untuk merenungkan secara mendalam hal ini.
Inilah kebenaran yang Alkitab tuliskan, saya dapat menunjukkan betapa dalamnya kebejatan manusia, yang telah Alkitab nyatakan dan betapa dalamnya kebinasaan yang akan diterima manusia. Inilah yang Alkitab beritahukan kepada Anda dan saya.
Untuk apa? Tentunya memiliki tujuan yang jelas dan untuk mendatangkan kebaikan. Sebelum lebih jauh, kita merenungkan satu realita dari kebinasaan manusia. Mari kita renungkan ayat Alkitab yang menjadi dasar dari bacaan Injil hari ini.
Mazmur 119:7 (TB) "Aku akan bersyukur kepada-Mu dengan hati yang jujur, apabila aku belajar hukum-hukum-Mu yang adil."
Saya tidak akan membagikan ke dalam poin untuk renungan kita kali ini, namun mari kita renungkan. Tentang kehidupan kita, tentang buah yang harus ada di dalam hidup Anda dan saya. Di dalam Galatia ada buah Roh yang merupakan satu kesatuan dari bagaimana Anda yang telah percaya Kristus diubahkan di dalam Kristus.
Kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, kelemah lembutan dan penguasaan diri. Semua jenis sikap hati dan pikiran yang diubahkan oleh Kristus akan membawa Anda dan saya ke dalam kehidupan yang demikian.
Di dalam ayat yang telah kita renungkan, yaitu rasa syukur yang jujur dari hati. Ini merupakan akibat dari kehidupan yang mencintai perintah Tuhan. Merespon perintah Tuhan dengan hati yang dipenuhi oleh buah Roh. Mungkin Anda sekarang bertanya, “LALU BAGAIMANA SAYA BISA MENDAPATKAN BUAH ROH ITU?
Percayalah kepada Yesus, tidak ada jalan lain. Tidak dengan kekuatan Anda, tidak dengan Anda hanya berpikir positif, tidak dengan Anda hanya berusaha untuk bahagia setiap hari. Jiwa Anda sedang binasa jika bukan Yesus yang menjadi milik Anda, jika bukan Yesus yang Anda renungkan dan Anda perjuangkan dan Anda terus memandang kepada salib-Nya.
Yesus telah berjanji, bahwa Ia akan memberikan Roh Kudus. Roh yang memberikan kekuatan, Roh yang menginsapkan dan Ia adalah Roh yang bersama-sama dengan Anda dan saya. Inilah Roh Kudus yang Yesus janjikan dan Ia telah ada di dalam kita ketika kita percaya Kristus. Inilah Injil kabar baik yang setiap hari disertai dengan kabar buruk dan kegelapan yang pekat dari dunia dan kehidupan yang memberikan rasa pahit.
Sampai pada rasa syukur yang mendalam merupakan buah dari pengertian yang mendalam dan pengalaman yang indah bersama Kristus. Rasa syukur yang meluap-luap dari hari yang baru, kehidupan baru. Jadi siapa yang ada di dalam Kristus ia adalah ciptaan baru yang lama sudah berlalu sesungguhnya yang baru sudah datang.
Rasa syukur yang bukan sekedar ketika Anda mendapatkan ini dan itu, memiliki ini dan itu, ini adalah rasa syukur karena mengerti perintah Allah. Dimanakah Anda dapat menemukan perintah itu, ALKITAB bacalah Alkitab Anda.
Baiklah telinga Anda mendengar Firman Tuhan Injil Kristus. Baiklah Anda membaca Firman dengan teliti. Baiklah Anda mempelajarinya secara serius dan lebih serius lagi. Hafalkan setiap ayat Alkitab, jangan pernah untuk tidak menghafal. Dan terakhir renungkanlah setiap ayat Alkitab itu yang Anda hafalkan dan pelajar, dimanapun dan kapanpun Anda dapat merenungkan kebenaran yang manis ini.
Saya mengajak Anda untuk memandang Kristus, saya mengajak Anda untuk merenungkan Firman setiap saat tanpa henti dan tanpa alasan. Saya mengajak Anda untuk mengisi hati dan pikiran Anda dengan Injil, Injil, Injil, Injil, dan Injil tidak dengan yang lain, saya tidak tertarik membawa Anda untuk bersemangat dan berpikir positif karena semua ini omong kosong.
Tidak ada yang lebih menyegarkan jiwa selain Kristus Sang Injil, Dialah yang Anda cari dari pekerjaan Anda, dari pasangan Anda, dari orang tua Anda, dari semua pengejaran Anda. Yesus lah yang sebenarnya yang Anda cari, Jiwa Anda yang kekal diciptakan untuk-Nya dan hanya untuk kemuliaan Dia saja sampai selama-lamanya.
Baiklah pengertian kita akan Firman TUHAN, membawa kita pada buah Roh secara utuh, ucapan syukur yang dalam dan berpusat pada kekaguman akan karya Kristus di kayu salib dan hanya Allah saja dimuliakan.
Baiklah Injil tertanam dalam di hati Anda, demikianlah Bacaan Injil Dan Renungan Rabu 2 Juni 2021 yang berjudul, Buah Dari Pengertian Akan Perintah TUHAN. Kiranya Allah dengan segala kekayaan rahmat-Nya memberkati Anda dan membawa Anda lebih dalam lagi merenungkan Dia dan Anda hidup berpusat pada Dia, AMIN.
Posting Komentar untuk "Renungan Mazmur 119:7 Memuji TUHAN Karena Taat KepadaNYA"
Silahkan Berkomentar